Cara Transfer Gopay ke ShopeePay, Gampang Banget!

Cara transfer Gopay ke ShopeePay sangatlah gampang dan praktis. Untuk melakukan transfer, Anda harus terlebih dahulu mengupgrade Gopay Anda ke akun Gopay Plus.

Transfer gopay ke e-wallet lain dapat memudahkan pengguna bertransaksi secara online.

Nah, bagaimana cara mentransfer Gopay ke ShoppePay? Simak artikel ini agar Anda bisa memahami caranya.

Cara Transfer Gopay ke ShopeePay

Anda bisa melihat cara transfer Gopay ke ShopeePay sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Shopee
  • Pilih menu “ShopeePay”, lalu klik “Isi Saldo”
  • Pilih menu “Transfer Bank” dan klik “Bank Mandiri”
  • Setelah itu Klik “konfirmasi” dan klik “Salin” pada Nomor Virtual Account Mandiri
  • Kemudian buka aplikasi Gojek, pilih menu “GoPay”, lalu klik menu “Bayar”
  • Klik menu “Bayar dan Kirim ke rekening bank lain”
  • Pilih menu “Tambahkan akun Anda”, lalu pilih “Mandiri”
  • Kemudian, masukkan Nomor Virtual Account ShopeePay yang sudah dicopy sebelumnya
  • Klik “Verifikasi” Nama akun ShopeePay Anda akan muncul nanti
  • Klik “Tambahkan ke akun Anda” pilih akun yang telah didaftarkan
  • Setelah itu isi nominal saldo Gopay yang akan ditransfer ke ShopeePay
  • Setelah mengisi nominal yang akan ditransfer, klik “Konfirmasi”
  • Masukkan kode PIN GoPay
  • Tunggu beberapa saat hingga transaksi berhasil
  • Akhirnya transfer Gopay ke ShopeePay telah berhasil.

Itu tadi tutorial dari Senjanesia mengenai cara transfer Gopay ke ShopeePay yang bisa kamu ikuti. Semoga informasi ini dapat membantu Anda dalam melakukan transfer ke e-wallet lainnya.

Read More:   Cara Menyembunyikan Nomor HP di Getcontact

Leave a Comment